Undangan Pengukuhan

DPD IAPI Jakarta mengundang Anda untuk hadir di acara Pengukuhan DPD IAPI Jakarta Periode 2025-2030 pada Sabtu, 15 Februari 2025 di Aula PPKHP Pusyankeswannak, Bambu Apus, Jakarta Timur. Jangan lewatkan kesempatan berharga ini. Kami tunggu kehadiran Anda!

Selamat datang di situs resmi Ikatan Ahli Pengadaan Indonesia - DPD Provinsi Jakarta

Dewan Pengurus Daerah

Ikatan Ahli Pengadaan Indonesia Provinsi Jakarta

DPD IAPI DK Jakarta sukses menggelar Musyawarah Daerah

DPD IAPI DK Jakarta sukses menggelar Musyawarah Daerah pada Sabtu (18/01/2025). Hasil musyawarah menyatakan DPD IAPI DK Jakarta periode 2022 s.d. 2025 yang diketuai oleh Baihaki, S.Si. MM. telah demisioner dan selanjutnya memberi amanat kepada Ir. Blessmiyanda, M.Si. sebagai Ketua DPD IAPI DK Jakarta terpilih periode 2025 s.d. 2030. Musyawarah Daerah ini dihadiri oleh Wakil Ketua I DPP IAPI, Dr. Hermawan, SE. MM. dan 38 anggota IAPI Jakarta. Penyelenggaraan Musyawarah Daerah yang dilaksanakan secara hybrid (daring dan luring) dan metode voting secara digital menjadi sebuah inovasi revolusioner dari DPD IAPI DK Jakarta sebagai perwujudan semangat demokrasi berbasis digital dan teknokrasi.